Senin, 10 April 2017

Kelembagaan Se-FKIP UR Evaluasi Kinerja BEM FKIP Universitas Riau Melalui Sidang Pleno 2 DPM FKIP UR


Pekanbaru (30/03/2017) – Setelah melakukan evaluasi dan pembenahan diri sesuai hasil sidang Pleno 1 DPM FKIP UR pada 21 November 2016, pengurus BEM FKIP Universitas Riau kembali mengikuti evaluasi kinerja catur wulan ke-2 (Desember 2016 - Maret 2017) pada Sidang Pleno 2. Sidang Pleno 2 ini ditaja oleh DPM FKIP UR dengan mengusung tema “Optimalisasi Peran dan Fungsi Lembaga, Memperkuat Basis Kader FKIP”. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Serbaguna FKIP Universitas Riau.

Kegiatan yang dimulai pada pukul 08.45 WIB ini bertujuan untuk mengevaluasi kinerja BEM FKIP UR selama kurang lebih 4 bulan setelah dilakukannya sidang Pleno 1. Pada Sidang Pleno 2 ini yang bertindak sebagai peserta penuh adalah anggota DPM FKIP UR sedangkan peserta peninjaunya adalah pengurus BEM FKIP UR, Staf ahli DPM FKIP UR, dan 2 (dua) orang rekomendasi dari kelembagaan se-lingkungan FKIP UR.

Mekanisme pada sidang pleno 2 ini adalah dengan pembahasan progress report yang dimulai dari Gubernur, Wakil Gubernur, dilanjutkan perdinasnya. Pembahasan dilakukan dengan membagi menjadi beberapa sesi dengan 3 orang penanya namun jumlah pertanyaan tidak dibatasi. Akan tetapi, setelah berlangsung 1 sesi, dikarenakan adanya pertimbangan waktu maka mekanisme sidang di PK ulang dengan 5 penanya untuk setiap sesi. Pertanyaan yang ditujukan bebas ke semua bidang untuk setiap sesinya dan jumlah sesi tidak dibatasi.

Sidang berakhir pada pukul 18.10 WIB dengan keputusan sidang akan dilanjutkan pada Sabtu, 1 April 2017 pukul 13.30 WIB bertempat di Aula Serbaguna FKIP UR.


(Kominfo BEM FKIP – Zahratu Amalina)

0 komentar:

Posting Komentar